Review: Shu Uemura Rouge Unlimited Lipstick

by - Tuesday, March 03, 2020



Hallo beautiesss... hari ini aku mau bahas produk lipstik terbaru dari Shu Uemura yaitu Rouge Unlimited Lipstick. Untuk sehari-hari, aku emang lebih suka dengan lipstik putar seperti ini karena praktis banget saat di apply dan ga bikin bibir cepat kering.




Shu Uemura Rouge Unlimited Lipstick hadir dalam kemasan yang chic dengan nuansa hitam yang terkesan simple. Bentuk lipstick ini sangat nyaman untuk di genggam dan tidak terlalu bulky sehingga bisa disimpan dalam makeup pouch ataupun tas. Selain itu, kemasannya juga kokoh, sehingga produk di dalamnya tidak mudah patah saat terjatuh.




Shu Uemura Rouge Unlimited Lipstick hadir dalam 4 varian yang bisa kamu sesuaikan dengan formula lipstik atau hasil akhir lipstik yang kamu suka. Pertama ada varian Rouge Unlimited yang merupakan lipstik satin dalam formula ringan yang meleleh secara merata dan halus di bibir, untuk pelapisan nyaman warna murni dan intens yang tahan berjam-jam. Karena lipstick ini mengandung minyak camelia Jepang, membuat teksturnya ultra-ringan terasa seperti kulit kedua, memungkinkan pelapisan warna yang nyaman dan kelembaban jangka panjang.


Buat kamu yang suka lipstik dengan hasil akhir matte tapi nyaman di bibir dan ga bikin bibir kering, kamu bisa coba Shu Uemura Unlimited Matte dengan formula inovatif yang menggabungkan powder matte dan tekstur cream ​​untuk memberi rasa lembab yang nyaman.



Jika kamu suka hasil akhir lipstick yang satin, Rouge Unlimited Amplified sangat cocok untukmu. Pigmentasi dari lipstik ini sangat intens dengan formula yang ringan sehingga hanya dengan sekali swipe sudah bisa menutupi warna bibir yang gelap. 


Nah terakhir ada, Rouge Unlimited Amplified Matte yang menjadi favorit aku. Hasil akhir lipstick ini matte dan memberikan hasil warna intens hanya dengan sekali pulas. tekstur dari lipstik ini cenderung velvety yang membuat bibir terasa halus.






Lipstick ini hadir dalam varian warna yang menarik. Mulai dari warna nude, pink, hingga merah. Hampir semua warnanya bisa untuk semua skin tone. Shade yang jadi favorit aku no 961 karean warnanya cenderung warm dan bisa untuk makeup natural sehari-hari. Harga Shu Uemura Rouge Unlimited ini kisaran Rp400.000 dan tersedia lengkap di Sociolla.











You May Also Like

1 komentar

  1. Numpang promo ya Admin^^
    ajoqq^^com
    mau dapat penghasil4n dengan cara lebih mudah....
    mari segera bergabung dengan kami.....
    di ajopk.club....^_~
    segera di add Whatshapp : +855969190856

    ReplyDelete

Blogger Perempuan